Haul Freddie
Wajah-wajah Freddie Mercury a.k.a. Farroukh Bulsara 27 tahun lalu, 24 November 1991, Farroukh Bulsara—yang kemudian lebih menjulang namanya sebagai Freddie Mercury—meninggal dunia. Tubuhnya digerogoti oleh salah satu penyakit yang mematikan waktu itu, yakni HIV AIDS. Dunia musik populer begitu kehilangan nama besar. Bersama Queen, Freddie Mercury telah memberi warna penting bagi dunia musik. Setidaknya dalam sebulan terakhir nama Freddie Mercury kembali mencuat dalam medan perbincangan. Tak pelak, ini karena kehadiran film “Bohemian Rhapsody” yang tengah diputar di berbagai bioskop di seluruh dunia. Film itu tidak saja kembali mengangkat popularitas Freddie dan Queen, namun juga menjadi salah satu film laris dunia. Menurut catatan situs boxofficemojo.com dalam 21 hari pemutarannya di seluruh dunia, “Bohemian Rhapsody” diperkirakan telah menangguk keuntungan hingga $ 138,247,250 (sekitar Rp 2 triliun, dengan kurs sekarang). Tentang film “Bohemian Rhapsody” , mu...