Perjalanan Lanjut Makhfoed
Karya-karya dan potret diri seniman Makhfoed (1942-2018). PERJALANAN itu telah terhenti. Dan perjalanan di dunia yang berbeda segera dimulai. Seniman Makhfoed, Rabu, 18 April 2018, sekitar pukul 23.30 wib mengakhiri perjalanan hidupnya di dunia setelah menderita sakit beberapa waktu. Seniman lulusan Akademi Seni Rupa Surabaya (Aksera) tahun 1968 ini menghembuskan nafas yang terakhir dalam usia 76 tahun. Makhfoed lahir di kampung tua Peneleh, Surabaya, 10 Mei 1942. Dia merupakan anak tunggal dari pasangan Abdoel Sjoekoer dan Murtosiyah. Sang ibu hanya bisa memomongnya selama setahun karena ketika dalam proses persalinan anak kedua atau adik Makhfoed, ibunya tak tertolong nyawanya. Adiknya pun meninggal sebulan setelah persalinan tersebut. Pilihannya untuk menjadi seniman terbilang aneh bagi keluarganya, dan tentu tak mudah untuk mewujudkannya. Menjadi seniman bukanlah pilihan yang lazim. Langkah awal untuk merunuti cita-citanya itu ketika Makhfoed m